photo qwerty.png
Home » » Merawat Optical Drive

Merawat Optical Drive

Komponen paling penting  pada DVD Combo/DVD-RW yang kalian miliki adalah optiknya bukan ?? Optik berfungsi membaca setiap CD/DVD yang kalian masukkan, juga membakarnya (burning  yaitu proses pemindahan data dari laptop/desktop ke CD/DVD).
Optik yang melemah bisa disebabkan beberapa hal, antara lain :

      1.       Proses penarikan CD/DVD dari optical setelah selesai digunakan.
Kadang penarikan yang salah akan mengakibatkan gesekan pada optic CD/DVD-Drive yang jika terus-menerus dapat merusak optic. Arah penarikan yang benar adalah ke atas bukan kesamping.
      2.       Terlalu sering digunakan untuk membaca CD/DVD.
Tugas utamanya memang untuk membaca, tetapi pemaikaian terlalu sering juga melemahkan optic. Jadi, gunakanlah seperlunya.

      3.       Digunakan untuk membaca CD/DVD yang banyak lecet.
Kondisi CD?DVD seperti ini membuat optic bekerja keras ekstra dalam membaca CD/DVD kalian, apalagi kalau CD-CD bajakan. Solusinya, pastikan CD/DVD kalian kondisinya normal sebelum dimaksukkan ke optical drive.

Perlu diperhatikan, optical drive memiliki tingkatanya sendiri-sendiri antara lain sebagai berikut :
a.       CD-Rom, hanya bisa membasa CD.
b.      CD-RW, bisa membaca dan membakar (burning) CD.
c.       DVD-Rom, bisa membaca CD dan DVD.
d.      DVD-Combo, bisa membaca CD dan DVD serta membakar (burning) CD.
e.      DVD-RW, bisa membaca dan membakar (burning) CD dan DVD.

Artikel Terkait:

Share this article :